SELAMAT DATANG DI BLOGGER ISTANA HAMSTER KU ,DISINI ANDA AKAN MENDAPATKAN INFORMASI TENTANG HAMSTERR..

Minggu, 18 Mei 2014


Cara merawat hamsteryang baik untuk orang yang baru belajar atau pemula benar-benar harus di perhatikan. Hamster adalah binatang sejenis tikusyang banyak di pelihara oleh manusia, karena binatang ini mempunyai bulu yang sangat halus. Sehingga banyak yang mulai memelihara binatang ini mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Cara merawat hamster yang baik dan benar

  • Menaruh makanan hamster dikotak makanan yangdi letakan di dalam kandang. Apabila menabur makanan di dalam kandang, akan semakin mudah membuat kandang menjadi kotor sehingga dapat membuat hamster terkena penyakit.
  • Selalu menjaga kebersihan kandang dengan cara mengganti pasir atau serutan kayu di dalam kandang 2 kali dalam seminggu. Semakin sering mengganti pasir atau serutan akan membuat hamster tidak bau.
  • Mengurangi memberi makan biji-bijian yang dapat menyebabkan hamster terkena obesitas yang dapat menimbulkan beberapa penyakit seperti jantung.  Makanan biji-bijian dapat di imbangi dengan beras merah, kacang hijau, kedelai.
  • Saat bermain dengan hamster jangan pernah  berdiri, hal tersebut dapat membuat hamster menjadi stress, hamster akan lebih senang diajak bermain bila sambil duduk.
  • Dilarang menjemur hamster di bawah sinar matahari di siang hari,hewan ini terbiasa menggunakan waktu tidur di siang hari dan malam hari digunakan untuk mencari makan.
  • Sebelum memegang hamster harus mencuci tangan supaya tangan bersih sehingga kotoran tidak akan menempel pada bulu hamster.
  • Jangan pernah member makan hamster dengan makanan yang memiliki aroma yang sangat kuat karena dapat membuat hamster menjadi sakit.
  • simpan hamster di ruangan yang tidak berisik.
  • Memijat perlahan hamster supaya hamster lebih dekat dengan pemiliknya.
  • Membuat kandang hamster menjadi tempat menyenangkan dengan menambahkan aksesoris mainan yang di taruh di dalam kandang supaya hamster lebih aktif.
  • Memberi makan hamster 2 kali sehari dengan porsi secukupnya.
Demikian beberapa cara merawat hamster yang baik dan benar. Perhatikan juga, ketika anda membeli Hamster. Perhatikan apakah jenis – jenis hamster yang anda beli membutuhkan perawatan khusus. Merawat hewan kecil ini harus dengan kasih sayang  supaya hamster dapat dengan pemiliknya. Hamster yang bersih dan lucu akan membuat orang yang melihatnya merasa gemas.

0 komentar :

Posting Komentar

TERIMA KASIH TELAH BERKUNJUNG DI ISTANA HAMSTER KU